LENTERAMB, Karimun– Antrian panjang, penasaran dan
antusias. Itulah perasaan pelajar SMA Maha Bodhi, Kamis (25/9). Ada apa ya?
Ternyata, mereka sedang melakukan pesta demokrasi. Mereka sedang melakukan pemilihan
Ketua OSIS Masa Bakti 2014-2015. Uniknya, mereka menggunakan sistem pemilihan
langsunya layaknya pemilihan presiden (Pilpres).
Proses
pemilihan langsung Ketua Osis ini seperti layaknya pesta demokrasi di negeri
ini, seperti memilih calon presiden. Berbagai persiapan logistik pemilihan,
para calonnya yakni calon Ketua Osis, masa kampanye, ada debatnya, sampai
tatacara pencoblosannya, mirip sekali dengan pelaksanaan Pilpres.
Bertempat
di Aula SMA Maha Bodhi, pemilihan pun berlangsung meriah. Teknis pencoblosan
juga cukup menarik, panitia membagikan surat suara kepada pemilih yang antri untuk
mecoblos pilihan mereka. Ada tiga bilik suara dan tiga kotak suara yang telah
disediakan terbagi untuk kelas X, XI dan XII.
Pelaksanaannya
berlangsung meriah. Siswa dan guru terlibat menggunakan hak suaranya. Usai
pencoblosan, rakyat SMA Maha Bodhi ikut antusias menanti sosok ketua yang bakal
terpilih sebagai Ketua OSIS yang baru. “Siswa semua antusias waktu menghitung
suara. Seperti menanti pengumuman pemenang Capres juga,” ujar Wakil kesiswaan,
Bapak Narno S Kom.
Bapak
Drs Wachyu Wicaksono, Kepala SMA Maha Bodhi mengatakan, pesta demokrasi
tersebut merupakan momentum yang bagus sebagai sarana pembelajaran demokrasi
langsung.
“Jadi
dimasa mendatang mereka tidak asing lagi dengan sistem pemilihan langsung. Ini
sekaligus melatih keberanian siswa untuk tampil di depan publik seperti dengan
adanya penyampaian orasi, gagasan ide dan pemecahan masalah melalui sesi debat
Ketua OSIS itu,” katanya.
Bapak
Wachyu Wicaksono juga mengatakan kegiatan yang berjalan sukses itu akan menjadi
kegiatan tahunan karena merupakan simulasi pembelajaran demokrasi yang sangat
efektif untuk kalangan pelajar.
Ada
tiga calon yang bertarung, antara lain Natasya Amelia Clarisa, Indra dan Seline
Dian. Mereka merupakan figur yang tidak asing lagi karena segudang
pengalamannya. Setelah dilakukan rekapitulasi suara, panitia menyatakan bahwa
dari total 234 suara dengan persentase suara, Natasya 29.2%, Indra 46,1% dan Seline dengan 24.7% sehingga Indra
dinyatakan sebagai Ketua OSIS terpilih untuk Masa Bakti 2014-2015.
Ketua
OSIS terpilih SMA Maha Bodhi periode 2014-2015, Indra mengatakan akan terus
meningkatkan kerjasama antar anggota osis dan pelajar. “Saya berharap semua
siswa bisa berpikir kreatif dan tanggap akan masalah agar bisa mengharumkan
nama SMA Maha Bodhi,” ujarnya. (tim)
0 Comments